Wali Kota Tomohon Dorong Ekspor Bunga Krisan

TOMOHON, mejahijau.com – Wali Kota Tomohon Caroll Senduk dorong ekspor Bunga Krisan ke Singapura.

Hal itu disampaikan saat menghadiri panen Bunga Krisan untuk ekspor ke Singapore, di Green House Kakaskasen Dua, Selasa (20/12/2022).

Wali Kota Caroll Senduk menegaskan, mengeksport bunga adalah cita-cita sejak lama Pemerintah Kota Tomohon dan masyarakatnya.

“Termasuk pelaksanaan Tomohon Internasional Flower Festival (TIFF), tentu akan berdampak bagi masyarakat Kota Tomohon,” terangnya.

Upaya dalam mengeksport bunga juga membantu memajukan perekonomian masyarakat Kota Tomohon.

Kedepan untuk meningkatkan kualitas dan kuantitas bunga Krisan, Pemerintah Kota Tomohon akan menganggarkan pembuatan Green House untuk para petani bunga.

“Agar supaya lebih meningkatkan kualitas, bahkan kuantitas dari bunga yang ada di Kota Tomohon terutama bunga krisan,” ucapnya.

Pihaknya mengapresiasi Asosiasi Bunga Indonesia (Asbindo) serta Kelompok Tani dalam pengembangan memajukan Kota Tomohon.

Hajatan dihadiri Kepala Dinas Pertanian dan Perikanan Kota Tomohon Karel Lala, Camat Tomohon Utara Jolly Imbing, Ketua Asbindo Melky Tangkawarouw.

Turut hadir Ketua Badan Standardisasi Instrumen Pertanian Sulut Femy Nurfami, Perwakilan Balai Karantina Pertanian Kelas I Manado Dwi Rahmanto.

Hadir juga General Manager Garuda Indonesia Cabang Manado Fazrin, Pimpinan Cabang BNI Tomohon Freddy Korputy, seluruh petani bunga.(*jopa)