LSM Jama Apresiasi Pangdam XIII Merdeka Dipimpin Putra Kawanua

Uncategorized204 Dilihat

MANADO, mejahijau.com – Kepercayaan yang diberikan kepada Mayor Jenderal (TNI) Wanti Waranei Franky Mamahit sebagai Panglima Kodam XIII Merdeka, mendapat apresiasi segenap tokoh masyarakat Sulawesi Utara (Sulut).

Tanpa terkecuali, LSM Jaringan Masyarakat Adat (JAMA) menilai, penetapan Mayjen (TNI) WWF Mamahit sebaga Pangdam XIII Merdeka adalah bentuk kepercayaan yang membuat bangga warga Sulut.

“Adalah hal yang membanggakan khususnya warga Sulut, putra Kawanua dipercayakan memimpin territorial ini,” ungkap Ketua LSM Jama, Ricky Lumingkewas melalui rilis kepada redaksi mejahijau.com, Jumat, 25 Juni 2021.

Menurutnya, warga masyarakat Sulawesi Utara bangga atas kepercayaan yang diberikan negara lewat kebijkan Panglima TNI Marsekal Dr Hadi Tjahjanto SIP dan Kepala Staf Jenderal TNI Andika Perkasa SE MA.,M.Sc.,M.Phil., Ph.D melalui SKEP Panglima TNI Nomor Kep/540/VI/2021 tentang Pemberhentian dari dan pengangkatan jabatan di lingkungan TNI tertanggal 23 Juni 2021 yang telah mempercayakan putra daerah Sulawesi Utara memimpin Kodam XIII Merdeka.

Mayjen TNI WWF Mamahit merupakan Pangdam XIII Merdeka yang ke 5 semenjak Kepala Staf TNI AD Jenderal TNI Mulyono meresmikan Kodam XIII Merdeka pada tanggal 20 Desember 2016 silam.

LSM Jama yang fokus pada penguatan Sumber Daya Manusia (SDM) khususnya masyarakat adat dan masyarakat marginal, memberikan apresiasi yang tinggi kepada Panglima TNI dan KSAD atas kepercayaan yang diberikan kepada Mayjen WWF Mamahit yang notabene putra kawanua.

“Mempercayakan Mayjen TNI Wanti Waranei Franky Mamahit untuk menjabat Pangdam XIII Merdeka, itu merupakan penghargaan yang tinggi dari pimpinan TNI kepada warga Sulawesi Utara. Dan hal itu sangat dihargai warga daerah ini,” ungkap Ricky Lumingkewas didamping Plt Sekjen Jama, Machis Sasiwa S.Pd., M.Pd, Dansatgas Saul SW Lumalente bersama Dewan Pengawas Berty W Togas SE.

Olehnya, LSM Jama menghimbau kepada seluruh komponen masyarakat daerah untuk turut mengawal dan menjaga serta mendoa’kan Pangdam XIII Merdeka yang baru supaya mampu mengemban tugas dan tanggungjawab negara.(tim redaksi)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *