91 Anggota KPPS Sangihe Reaktif, Menunggu di Swab

TAHUNA, mejahijau.com – Ketua KPU (Komisi Pemilihan Umum) Kabupaten Kepulauan Sangihe, Elysee Sinadia mengungkapkan sebanyak 91 anggota KPPS (Kelompok Panitia Pemungutan Suara) reaktif dari hasil rapid test.

Hal itu disampaikan Elysee Sinadia di selah-selah kegiatan media Gathering yang dihadiri Forum Wartawan Sangihe (Forwas), Kamis, 19 November 2020, di Hotel Tahuna, di Kota Tahuna, Sangihe.

“Kami telah melaksanakan rapid test kepada anggota KPPS. Dan hasilnya, sebanyak 91 anggota KPPS reaktif,” ungkap Elysee.

Lanjut dijelaskan, hasil reaktif yang disampaikan baru data sementara sebab belum semua hasil rapid test yang diterima oleh KPU.

“91 anggota yang dinyatakan reaktif itu, baru tujuh kecamatan dari 15 kecamatan yang ada di Sangihe,” kata Elysee.

Menurutnya, pihak KPU Sangihe saat ini masih menunggu informasi dari rumah sakit terhadap hasil rapid test anggota KPPS di delapan kecamatan lainnya.

“Anggota KPPS yang reaktif akan dilanjutkan dengan pemeriksaan usap tenggorokan atau swab. Hal itu untuk memastikan, apakah mereka terpapar Covid-19 atau tidak,” sergah Elysee Sinadia.

Sebelum dilakukan pemeriksaan swab, anggota KPPS yang reaktif diminta untuk melakukan isolasi secara mandiri.

“Kami menghimbau semua anggota KPPS yang reaktif agar melakukan isolasi mandiri di rumah masing-masing,” pungkas Elysee Sinadia.(gustaf)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *