Bupati CEP Respon Positif Kunjungan Kepala Balit Tanaman Palma

AMURANG, mejahijau.com – Bupati Minahasa Selatan (Minsel) Christiany Eugenia Paruntu (CEP) di rumah dinas bupati, Kamis, 4 Juni 2020, menerima Kepala Balai Penelitian Tanaman Palma Badan Litbang Pertanian, Kantor Wilayah Kementerian Pertanian Sulut DR Ir Ismail Maskromo MSi.

Kunjungan membahas berbagai hal khususnya di bidang pertanian dimana Bupati CEP senantiasa memiliki pemikiran dan ide kreatif yang dikolaborasikan dengan teknologi terbaru dunia pertanian.

CEP terdorong untuk mengembangkan dunia pertanian Minsel dengan ide pengembangan pertanian plus lokasi wisata tani dengan berbagai tanaman unggulan disamping tanaman-tanaman eksotik termasuk kelapa pandan wangi dan kopyor.

Bupati CEP didampingi Kepala Dinas Pertanian Frangky Pasla SE langsung mengajak Kepala Balai Penelitian Tanaman Palma Badan Litbang Pertanian untuk melakukan peninjauan ke Lokasi lahan pertanian guna melihat keadaan di lapangan.(ir/ferry lesar)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *