Menangkan Jokowi, Gubernur Enembe Himpun Bupati-Walikota se Papua

JAKARTA, mejahijau.com – Konfrensi pers di markas DPP Partai Nasdem, Jakarta, Rabu malam (26/09/2018), Gubernur Papua Lukas Enembe mengaku komit memenangkan pasangan Joko Widodo – Amin Ma’ruf.

“Saya panggil 28 bupati dan satu walikota. Mereka sepakat tanda-tangani mendukung Jokowi-Ma’ruf sebagai presiden dan wapres,” ungkap Enembe.

Mantan Bupati Wamena dua periode ini mengklaim, mayoritas masyarakat juga kepala-kepala daerah di Provinsi Papua menyatakan mendukung Jokowi-Ma’ruf pada Pilpres 2019 mendatang.

“Rakyat Papua menghendaki Jokowi memimpin negara ini selama dua periode,” tandas Enembe.

Ketua DPD Partai Demokrat Provinsi Papua ini meyakini dukungan dari kepala-kepala daerah serta tokoh masyarakat akan membawa Jokowi-Ma’ruf menang di Papua.

“Suara sebanyak 3,5 juta di Papua menjadi garansi untuk kemenangan Jokowi-Ma’ruf,” pungkasnya.

Sikap politik Gubernur bersama Bupati dan Walikota se Papua, pelak saja langsung mendapat apresiasi dari ‘panglima tertinggi’ Partai Nasdem, Surya Paloh.

Surya Paloh selaku Ketua Umum Partai Nasdem mengatakan, dukungan Papua ‎ini sangat berarti dan menambah kekuatan pasangan Jokowi-Ma’ruf di Papua.

“Itu satu tekat dan semangat memberi dukungan sepenuhnya kepada capres-cawapres Jokowi-Ma’ruf Amin,” ujar Paloh.

Pengusaha ini menambahkan, pertemuannya dengan Lukas Enembe untuk membicarakan mengenai harapan suksesnya Pilpres 2019 mendatang.

“Keinginan untuk sukses pada tahapan pemilu pada 2019 mendatang, baik pemilihan legislatif maupun Pilpres,” pungkas Surya Paloh.(vanny)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *